eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Review Vivan VS1: Speaker Bluetooth Berkualitas Fitur Lengkap, Harga Merakyat

Review Vivan VS1: Speaker Bluetooth Berkualitas Fitur Lengkap, Harga Merakyat – Bagi Anda yang sedang membutuhkan speaker Bluetooth murah dengan kualitas baik dan harga yang terjangkau, mungkin dapat mempertimbangkan Vivan VS1. Seperti yang pembaca Laptophia ketahui, Vivan adalah brand aksesoris dan power bank yang cukup terkenal di Indonesia dengan produk yang berkualitas dan harga yang kompetitif. Kini Vivan turut menghadirkan produk speaker Bluetooth, salah satunya adalkah Vivan VS1.

Speaker wireless Vivan VS1 ini tampil dengan desain yang cukup menarik dan tangguh karena sudah mengantongi sertifikat IPX5. Tak heran, Vivan VS1 ini dapat digunakan di luar ruangan atau dalam kondisi hujan sekalipun. Keunggulan lain dari Vivan VS1 ini adalah menyediakan port yang lengkap dan mendukung TWS. Speaker ini juga dibanderol dengan harga yang terjangkau, penasaran? Simak review Vivan VS1 Bluetooth speaker oleh tim Laptophia kali ini.

Review Vivan VS1: Speaker Bluetooth Berkualitas Fitur Lengkap, Harga Merakyat

Paket Pembelian Vivan VS1

Paket Pembelian Vivan VS1
  • Unit Vivan VS1 warna putih
  • Tali gantungan (terpasang)
  • Kabel USB
  • Manual
  • Kartu garansi

Baca juga:Review JBL Go 2, Speaker Stylish Tangguh Bersuara Jernih

Desain Vivan VS1

Desain Vivan VS1

Desain Vivan VS1

Desain Vivan VS1

Meski bukan sektor yang diunggulkan, penampilan atau desain fisik pada review Vivan VS1 ini cukup menarik. Speaker nirkabel Bluetooth andalan Vivan ini hadir dengan form factor kotak dengan sudut membulat atau rounded untuk mempermanis tampilannya. Vivan VS1 ini tersedia dalam dua varian warna, yakni Putih dan Biru. Sedangkan unit Vivan VS1 yang diulas oleh Laptophia kali ini berwarna putih.

Speaker outdoor murah Vivan VS1 ini dibalut dengan casing berbahan polikarbonat yang cukup solid. Casing speaker Bluetooth Vivan VS1 ini menggunakan finishing doff, sehingga tidak licin ketika digenggam. Sementara bagian atasnya dihiasi dengan tombol-tombol yang terbuat dari bahan karet yang cukup nyaman ketika dipencet. Sementara pada sisi belakang terdapat lingkaran hitam passive bass radiator yang juga terbuat dari bahan plastik.

Ukuran speaker wireless murah andalan Vivan ini ternyata cukup bongsor dan tebal. Hal ini agak menyulitkan bagi pemilik telapak tangan kecil untuk menggenggamnya. Beruntung, pada ulasan Vivan VS1 sudah dilengkapi dengan tali gantungan yang berguna untuk menggantungkannya di tas atau di kamar mandi. Build quality Vivan VS1 menurut Laptophia terbilag solid dan kuat untuk kelas entry-level.

Desain Vivan VS1

Desain Vivan VS1


Baca juga:Review QCY T5: Headset TWS 200 Ribu-an Paling Mantap untuk Musik

Pada review Vivan VS1 kali ini, sisi depan terdapat speaker grill berukuran besar dengan logo Vivan berukuran besar pada bagian atasnya. Sedangkan sisi kanan terdapat strap atau tali gantungan untuk menggantungkan speaker di tempat yang diinginkan. Sisi belakang speaker Vivan VS1 ini terdapat port microUSB, port USB, dan slot microSD yang ditutup dengan "pintu" karet kedap air.

Sedangkan pada bagian atas speaker bluetooth Vivan VS1 ini terdapat LED indikator, tombol power, tombol volume minus, play/pause, volume plus, dan microphone. Sementara pada sisi bawah terdapat informasi singkat mengenai spesifikasi teknis speaker tersebut. Sayangnya, speaker Vivan VS1 ini tidak dilengkapi dengan port AUX.

Video Unboxing Vivan VS1

Jangan lupa Subscribe channel Laptophia ya di Sini (Klik)


Review Vivan VS1

Review Vivan VS1

Vivan VS1 merupakan sebuah speaker Bluetooth outdoor murah meriah yang dilengkapi fitur yang lengkap di kelasnya. Tak hanya menawarkan fitur yang lengkap, kualitas suara Vivan VS1 terbilang cukup bersaing dan dapat dibawa pulang dengan harga yang tak menguras kantong. Lalu sehebat apakah suara speaker nirkabel Vivan VS1 yang dijual dengan harga 100 ribu-an ini?

Kualitas Suara

Spesifikasi di atas kertas pada review Vivan VS1 cukup meyakinkan dengan dukungan sebuah driver berukuran 52mm dengan daya hingga 5 watt. Tak hanya itu, sisi belakang Vivan VS1 juga dilengkapi dengan sebuah passive bass radiator untuk mendongkrak suara bass atau low. Saat pertama kali menjajal Vivan VS1, Laptophia cukup terkejut karena speaker ini mampu menghasilkan suara yang sangat lantang. Namun, saat voume penuh suaranya agak pecah dan terdistorsi.

Karakter suara speaker Vivan VS1 memang terasa agak warm menurut Laptophia dengan mid yang cukup menonjol dan mendominasi. Suara vokal yang dihasilkan oleh speaker Vivan VS1 ini terdengar sangat jelas dan terasa agak maju. Suara vokal pria maupun wanita mampu disajikan dengan baik dan detail oleh speaker andalan Vivan ini. Sayangnya, untuk suara screaming seperti pada lagu-lagu metalcore terdengar kurang bertekstur, sehingga terdengar kurang garang.

Laptophia cukup mengapresiasi bass yang dihasilkan oleh speaker murah Vivan VS1 ini yang cukup tight dan tidak menutupi frekuensi lain, tetapi tidak terlalu mendalam. Saat memainkan lagu Dedicated (Demo) dari Linkin Park atau Mocking Bird dari Eminem, suara bass-nya cukup memuaskan untuk speaker dengan harga 100 ribu-an. Dentuman dobel pedal drum yang padat dan intensif seperti lagu Betrayer dari Trivium secara mengejutkan masih dapat terdengar cukup detail.

Treble atau high yang dihasilkan oleh speaker Bluetooth Vivan VS1 ini memang terdengar agak malu-malu atau kurang keluar. Hal ini membuat speaker ini kurang oke jika mendengarkan lagu berkarakter bright. Anehnya, kadang treble yang dihasilkan oleh Vivan VS1 agak menusuk jika kita mendengarkannnya dengan volume suara yang tinggi.

Baca juga:Review ZNT ThunderBox: Speaker Tangguh dan Ringkas Bersuara Jernih

Soundstage yang dihasilkan oleh Vivan VS1 memang sempit dan ini dapat dimaklumi mengingat harganya sangat terjangkau. Separasi antar instrumen sebenarnya cukup baik, tetapi jika suara instrumen terlalu banyak dan rumit maka Vivan VS1 agak keteteran dan terdengar seperti mengumpul di tengah. Salah sati fitur andalan Vivan VS1 adalah TWS (True Wireless Stereo) dengan menggabungkan dua unit speaker ini. Sayangnya, Laptophia belum mencoba fitur tersebut.

Kompatibilitas

Selama menggunakan dan menguji speaker Vivan VS1 ini, tim Laptophia tidak menemui kendala kompatibilitas. Perangkat yang pernah terhubung dengan speaker ringkas dan tangguh besutan Vivan ini seperti Poco F2 Pro, Xiaomi Redmi 9, Umidigi A7 Pro, Xiaomi Mi Note 10 Pro, dan sebuah laptop Asus Vivobook Ultra A412FA dapat terhubung dengan speaker tanpa masalah.

Baterai

Pada review Vivan VS1 kali ini, speaker murah dan tangguh ini dibekali baterai berkapasitas 1800mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 8 jam penggunaan. Berdasarkan pengalaman tim Laptophia yang sering menggunakannya dengan volume di atas 60%, baterai hanya tahan rata-rata 5 – 6 jam saja.

Kesimpulan

Secara umum, Vivan VS1 ini menawarkan kualitas suara yang cukup baik di kelasnya dengan bass yang memadai dan mid yang menonjol. Bodi speaker Vivan VS1 memang agak besar, tetapi tangguh dengan build quality yang kokoh dan tahan cipratan air. Sayangnya, Vivan VS1 tidak dibekali dengan port AUX. Akhir kata, Vivan VS1 ini layak dipertimbangkan bagi konsumen yang membutuhkan bluetooth speaker murah dengan fitur lengkap, serta tangguh.

Kelebihan Vivan VS1

  • Kualitas suara baik
  • Konektivitas lengkap
  • Mendukung TWS
  • Tahan cipratan air
  • Harga terjangkau

Kekurangan Vivan VS1

  • -

Harga Vivan VS1

Vivan VS1 merupakan sebuah speaker bluetooth portabel yang tangguh yang menawarkan fitur lengkap di kelasnnya. Harga speaker bluetooth Vivan VS1 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun dari toko online terkemuka tanah air adalah Rp 130.000. Tentunya harga ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kondisi pasar atau kebijakan masing-masing penjual. Berdasarkan hasil review Vivan VS1 yang dilakukan tim Laptophia, speaker ini sangat layak dipertimbangkan bagi yang memiliki dana terbatas.

Anda dapat membeli atau cek promo Vivan VS1 di Sini (Klik)

Spesifikasi Vivan VS1

  • Tipe speaker: Portable bluetooth speaker
  • Sistem speaker: Mono
  • Passive/Active: Active
  • Mode operasi: Tombol
  • Loudspeaker: 52mm x 1 + Passive Bass Radiator
  • RMS: 4Ω 5W THD=1%
  • Frequency Response: 40Hz - 18KHz
  • Signal to noise ratio 75dB
  • Versi Bluetooth: Bluetooth 5.0 + EDR
  • Wireless profile: AVRCP, A2DP, HSP, HFP
  • Jangkauan Bluetooth hingga 10 meter
  • Spesifikasi USB: USB 2.0 kompatibel dengan USB 1.1
  • Baterai 1800mAh built-in lithium battery, hingga 8 jam penggunaan (bervariasi)
  • Tahan cipratan air dengan sertifikat IPX5
  • Mendukung fitur TWS
  • Dimensi (W x D x H) 94 x 94 x 48 mm
  • Berat 270 gram
  • Kompatibel dengan tablet PC, smartphone, iPod, iPhone, Laptop
  • Warna Putih dan Biru

Anda mungkin suka:Review Yamada YMD 328: Speaker Bluetooth Berdesain Unik, Bersuara Jernih

Posting Komentar

Posting Komentar