eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Harga ZTE Blade V40S Anjlok, Jadi Smartphone Layar AMOLED Termurah!

Harga ZTE Blade V40S Anjlok, Jadi Smartphone Layar AMOLED Termurah! - Belum lama ini harga ZTE Blade V40S anjlok alias turun drastis dan menyentuh angka Rp 1,3 jutaan berdasarkan pantauan Laptophia di e-commerce terkemuka! Salah satu kelebihan smartphone andalan ZTE ini adalah sudah dibekali layar berteknologi Super AMOLED yang biasanya disematkan di smartphone menengah. Tak heran, ZTE Blade V40S jadi smartphone layar AMOLED termurah di Indonesia saat ini.

ZTE Blade V40S sendiri adalah smartphone menengah yang pertama kali diperkenalkan di akhir 2022 silam. Saat pertama kali diluncurkan, smartphone andalan ZTE ini dijual dengan harga Rp 3.099.000. Setelah hampir dua tahun beredar di pasar tanah air, harga ZTE Blade V40S mengalami penurunan hingga lebih dari setengah harganya saat pertama kali dirilis.

Harga ZTE Blade V40S Anjlok, Jadi Smartphone Layar AMOLED Termurah!


Seperti yang sudah Laptophia singgung di atas, ZTE Blade V40S ini mengunggulkan dukungan layar terbaik di kelasnya dengan layar sentuh punch hole 2.5D dengan berukuran 6,67 inci yang disematkan teknologi panel Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) dengan resolusi full HD+ 1080 x 2400 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 395 piksel per inci.

Spesifikasi layar ZTE Blade V40S jelas jauh lebih superior jika dibandingkan dengan smartphone dengan harga yang sama seperti Redmi 13C, Samsung Galaxy A05, Vivo Y17s, dan bahkan saudaranya sendiri, ZTE Blade V50 Design. Rata-rata smartphone di segmen ini hanya mengusung layar resolusi HD+ dengan panel IPS.

Lalu apakah performa ZTE Blade V40S masih memadai untuk penggunaan di 2024? Laptophia menilai ZTE Blade V40S masih cukup kompeten untuk kebutuhan komunikasi dasar, sosial media, dan gaming kasual. Hal ini tak lepas dari dukungan SoC (System on Chip) Unisoc Tiger T618 yang mengusung prosesor octa-core 64-bit yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 1,8GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 6GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G52 MP2.

Kemampuan kamera belakang ZTE Blade V40S ini tak bisa dipandang sebelah mata menurut Laptophia dengan mengandalkan tiga kamera belakang. Kamera utamanya berkekuatan 50 megapiksel dengan lensa aperture f/1.8 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel yang diperkuat fitur phase-detection autofokus, AI, dan LED flash..

Sedangkan kamera kedua ZTE Blade V40S berkekuatan 5 megapiksel dengan lensa aperture f/2.4 berfungsi sebagai dedicated. Adapun kamera ketiga berkekuatan 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 yang berfungsi sebagai depth sensor untuk menghasilkan efek bokeh. Kamera ponsel ini dapat merekam video dengan resolusi hingga full HD 1080p @30fps.

Anda dapat cek harga dan promo terbaru smartphone ZTE Blade V40S di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi ZTE Blade V40S

  • Sistem Operasi Android 12 dengan antarmuka MyOS 12
  • Chipset Unisoc Tiger T618 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 1,8GHz
  • Grafis Mali-G52 MP2
  • Triple camera atau tiga kamera belakang dengan kamera utama 50 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.8 dilengkapi LED flash + 5 megapiksel lensa aperture f/2.4 (dedicated macro) + 2 megapiksel lensa aperture f/2.4 (depth sensor)
  • Kamera depan 8 megapiksel fixed focus dengan sensor BSI 1/4 inci 1.12um piksel, lensa aperture f/2.0
  • Layar sentuh punch hole berukuran 6,67 inci 2.5D aspek rasio 20:9, dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2400 pixels, kerapatan 395 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel AMOLED, 650 nits, refresh rate 60Hz
  • Memori RAM 6GB, ROM 128GB UFS 2.2, dilengkapi slot microSD max 1TB (dediated slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, port audio 3,5mm, NFC
  • Dimensi 163.5 x 75.8 x 7.6 mm berat 184 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE
  • Baterai lithium polymer 4500mAh, non-removable, fast charging 22.5W
  • Warna Space Black dan Aqua Blue
Anda mungkin suka:Review Singkat Realme 12+ 5G, Ternyata Secantik Ini Desainnya...
2 komentar

2 komentar

  • Anonim
    Anonim
    29 Maret 2024 pukul 21.55
    Kok bisa murah gini... Mungkin karena keluaran lama kali yak?
    • Anonim
      Ditya Pandu
      1 April 2024 pukul 22.58
      Selain keluaran 2022, brand ZTE emang kurang diminati kak
    Reply