eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

MSI Gandeng Tim Esports Mercedes-AMG di Kompetisi RENNSPORT R1 Musim Semi 2025

MSI Gandeng Tim Esports Mercedes-AMG di Kompetisi RENNSPORT R1 Musim Semi 2025 - MSI belum lama ini memperluas kemitraan strategisnya dengan brand mewah berperforma tinggi, Mercedes-AMG. Melalui kolaborasi ini, Mercedes-AMG Esports Team MSI siap melaju dalam turnamen sim racing generasi terbaru, RENNSPORT R1, yang menggabungkan DNA dua brand powerhouse untuk merebut tiket ke Esports World Cup (EWC) di Riyadh, Arab Saudi.

Kolaborasi antara MSI dan Mercedes-AMG didasari oleh kesamaan nilai: presisi, performa, dan inovasi. Sinergi ini mengintegrasikan teknologi hardware canggih MSI dengan keahlian motorsport Mercedes-AMG, menghasilkan pengalaman sim racing yang stabil, responsif, dan imersif. Dengan fondasi teknologi tinggi, para sim racer dapat mengekspresikan kemampuan mengemudi, kendali taktis, dan kecepatan reaksi mereka—membawa esensi dunia motorsport ke ranah digital.

MSI Gandeng Tim Esports Mercedes-AMG di Kompetisi RENNSPORT R1 Musim Semi 2025


RENNSPORT R1 merupakan liga esports papan atas yang diselenggarakan pada platform simulasi RENNSPORT. Turnamen ini tersusun atas dua tahap utama: The Seeding Stage, di mana para pembalap bersaing secara individual untuk mendapatkan posisi strategis, dan Dynamic Group Stage, format tim yang terdiri dari empat pembalap. Tim dengan performa terbaik akan melaju ke Esports World Cup (EWC) musim panas di Riyadh dan berkompetisi untuk meraih penghargaan tertinggi di dunia sim racing.

“Kemitraan antara MSI dan Mercedes-AMG adalah perpaduan sempurna antara teknologi dan semangat balap. Kerja sama ini mencerminkan dedikasi kami terhadap kompetisi esports elit serta sinergi antara inovasi hardware MSI dan DNA kejuaraan Mercedes-AMG,” ujar Sam Chern, Vice President of Marketing MSI

“Kami optimis melihat Mercedes-AMG Esports Team MSI menunjukkan performa luar biasa di RENNSPORT R1.”

Melalui kolaborasi global ini, MSI semakin menegaskan posisinya sebagai brand teknologi berkinerja tinggi—mulai dari sim racing profesional hingga produk laptop kreator dan server bertenaga AI. Kemitraan dengan Mercedes-AMG dalam RENNSPORT R1 tidak hanya menonjolkan kekuatan esports MSI, tetapi juga menghubungkan brand dengan audiens muda dan calon pembalap yang memiliki hasrat yang sama untuk performa dan presisi.

Anda mungkin suka:Hands On Asus TUF Gaming A15 FA507UV: Kencang, Tangguh, dan Layar Ciamik!
Posting Komentar

Posting Komentar