eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024? - Intel Celeron N4020 merupakan salah satu prosesor yang cukup populer dan banyak digunakan di laptop dengan harga terjangkau. Meski sudah dirilis sejak 2019 silam, popularitas Intel Celeron N4020 ini masih cukup tinggi dan digunakan oleh laptop terjangkau keluaran baru seperti Axioo Hype 1, Hype 10, Asus Vivobook 14 A146MAOAcer Extensa 15 EX215-31 C15R, dan sebagainya.

Intel Celeron N4020 sendiri merupakan prosesor hemat energi yang masih merupakan keturunan dari lini Atom yang juga dirancang untuk laptop dan PC terjangkau. Spesifikasi prosesor ini masih cukup menarik dengan dukungan CPU dual-core hingga 2,8GHz dan dilengkapi grafis terintegrasi dari Intel UHD Graphics 600. Hal yang menjadi pertanyaan adalah, apakah laptop dengan prosesor Intel Celeron N4020 masih memadai untuk digunakan di 2024? Laptophia akan ungkap melalui ulasan kali ini!

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?


Mengenal Intel Celeron N4020

Intel Celeron N4020 merupakan sebuah prosesor yang dirancang untuk laptop dan mini PC segmen entry-level. Prosesor yang menggunakan nama sandi Gemin Lake ini pertama kali diperkenalkan kuartal keempat 2019, serta masih menggunakan teknologi fabrikasi Intel 14nm yang untuk saat ini sudah mulai ketinggalan. 

Prosesor Intel Celeron N4020 ini menusung dual-core CPU tanpa kehadiran hyperthreading dengan kecepatan 1,1Ghz dengan Turbo maksimal 2,8GHz. Prosesor ini dibangun dengan arsitektur Goldmont Plus yang dirancang untuk konsumsi daya yang efisien dan menawarkan ukuran L2 cache yang lebih besar daripada generasi sebelumnya.

Intel Celeron N4020 ini dilengkapi dengan L2 cache sebesar 4MB tanpa kehadiran L3 cache. prosesor dilengkapi dengan memory controller yang mendukung penggunaan RAM jenis LPDDR4-2400 dan DDR4-2400. Konsumsi daya prosesor ini cukup efisien karena dirancang untuk laptop tipis, yakni TDP hanya 6 watt saja. 

Sisi grafis, prosesor Intel Celeron N4020 dilengkapi dengan grafis terintegrasi dari GPU (Graphics Processing Unit) Intel UHD Graphics 600 yang mengusung 12 execution unit (EUs) dengan kecepatan 650MHz, tanpa kehadiran grafis diskrit. Performanya sudah mencukupi untuk kebutuhan grafis dasar dan game ringan.

Baca juga:Review Itel P55 5G, Smartphone 5G Sejutaan Terkencang!

Intel Celeron N4020 Setara AMD Ryzen Apa?

Berdasarkan informasi yang Laptophia himpun dari Notebookcheck dan hasil benchmark beberapa laptop yang pernah Laptophia review, prosesor Intel Celeron N4020 menawarkan performa yang masih kalah jauh jika dibandingkan dengan AMD Ryzen generasi pertama varian terendah sekalipun. Bahkan, prosesor hemat energi AMD 3020e masih lebih kencang ketimbang Celeron N4020.

Testbed - Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

  • Layar TN LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel, 250 nits Asus Splendid, Asus Eye Care, NanoEdge Display, 178° wide-view
  • Prosesor Intel Celeron N4020 dual-core (2 thread) 1,1GHz dengan 2,8GHz TurboBoost
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel UHD Graphics 600
  • Memori RAM 4GB DDR4-2400MHz, upgradeable to 16GB DDR4
  • Storage SSD 256GB PCIe 3.0 x2 M.2 NVMe, (tersedia satu drive bay 2,5 inch untuk HDD/SSD SATA)
  • Konektivitas WiFi 802.11ac, Bluetooth 4.1, Port USB 3.2 Gen 1, Port USB 3.2 Gen 1 Type-C, Port USB 2.0, Port HDMI, MicroSD card reader, combo audio jack
  • Fingerprint sensor dengan Windows Hello
  • Dual speaker stereo, ICEpower, SonicMaster Audio
  • Kamera webcam dengan resolusi VGA
  • Baterai 2 Cell 37WHr lithium-ion Battery
  • Sistem Operasi Microsoft Windows 11 Home x64 + Microsoft Office Home and Student 2021 Asli pre-installed
  • Dimensi 32.54 x 21.60 x 1.99 ~ 1.99 cm berat 1,6 kilogram
  • Warna Transparent Silver (FHD425) dan Slate Grey (FHD426)
Anda dapat cek harga dan promo terbaru laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Benchmark Intel Celeron N4020

Benchmark Intel Celeron N4020

Aplikasi CPU-Z sudah mampu mendeteksi dan menampilkan spesifikasi prosesor Intel Celeron N4020 dengan akurat, mulai dari jumlah core, clock speed, kapasitas cache, dan sebagainya.

Benchmark Intel Celeron N4020

Pada aplikasi benchmark CPU-Z CPU Bench, prosesor laptop Intel Celeron N4020 ini mampu mencetak angka 190.9 poin untuk single-core dan 345 poin untuk multi-core.

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?

Pada aplikasi benchmark Geekbench 6, prosesor laptop Intel Celeron N4020 ini mampu mencetak angka 381 poin untuk single-core dan 648 poin untuk multi-core.

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?

Pada benchmark Cinebench R15, prosesor Intel Celeron N4020 ini mampu membukukan skor 62 cb untuk CPU multi-core dan 69 cb untuk single-core. Ini unik menurut Laptophia karena skor multi-core malah justru lebih rendah dari skor single-core.

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?

Pada benchmark Cinebench R20, prosesor Intel Celeron N4020 ini mampu membukukan skor 120 pts untuk CPU multi-core dan 156 pts untuk single-core. lagi-lagi, skor single-core lebih tinggi di benchmark ini.

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?

Pada benchmark Cinebench R23, prosesor Intel Celeron N4020 ini mampu membukukan skor 754 pts untuk CPU multi-core dan 448 pts untuk single-core. Tampaknya, Cinebench R23 lebih optimal untuk arsitektur dual-core di Celeron N4020 karena skor multi-core lebih tinggi dari single-core dibandingkan dengan Cinebench versi sebelumnya.

Benchmark Intel Celeron N4020 Dual Core Generasi Gemini Lake, Masih Memadai di 2024?

Sedangkan untuk benchmark PCMark 10 besutan Futuremark, prosesor Intel Celeron N4020 ini mampu mencetak skor total mencapai 1516 poin.

Kesimpulan

Berdasarkan hasil benchmark di atas dan pengalaman review Laptophia mengulas laptop yang ditenagai Intel Celeron N4020, kinerjanya masih memadai untuk komputasi ringan sehari-hari di 2024 selama tidak melakukan multitasking. Bekerja dengan dokumen yang tidak terlalu besar, browser dengan beberapa tab atau sekadar bermain game 2D ringan masih bisa dilakukan.

Namun, prosesor Intel Celeron N4020 menyediakan ruang yang terbatas. Artinya, penggunaan di masa mendatang dengan penggunaan resource yang lebih tinggi, kemungkinan sudah tidak memadai lagi. Ini terlihat ketika Laptophia mengulas laptop Asus Vivobook 14 A416MAO yang ditenagai prosesor ini, performanya cukup memadai, tapi pas-pasan. Respon sistem kurang gegas dan ketika menjalankan banyak aplikasi, terjadi lag yang cukup mengganggu meski RAM bawaan sudah berkapasitas 8GB.

Anda mungkin suka:Menjajal Performa HP ZBook Firefly 14 G10 A untuk AI, Edit Video dan Blender 3D Rendering
Posting Komentar

Posting Komentar