Ini 7 Keunggulan Infinix Note Edge, Smartphone Curved Tertipis dengan Baterai Monster 6500mAh - Infinix membuka lembaran tahun 2026 dengan kejutan besar. Melalui lini terbaru bertajuk EDGE Series, Infinix resmi merilis Infinix NOTE Edge di Indonesia. Smartphone ini tidak hanya sekadar menjual tampang mewah, tapi juga membawa sederet teknologi yang pertama kali hadir di dunia.
“Sebagai pembuka tahun 2026, Infinix memperkenalkan EDGE Series sebagai cerminan arah inovasi kami ke depan. Melalui NOTE Edge dan XPAD Edge, kami menghadirkan desain curved ultra tipis berkelas yang dipadukan dengan performa andal serta pengalaman produktivitas yang relevan dengan kebutuhan konsumen di Indonesia."
"EDGE Series dihadirkan untuk mendukung berbagai aktivitas, mulai dari penggunaan harian, hiburan, hingga produktivitas," kata Sergio Ticoalu, Head of Marketing Infinix Indonesia.
7 Keunggulan Infinix Note Edge
Mengusung slogan "Edge With Class, Power that Lasts", Infinix NOTE Edge hadir sebagai penantang serius di segmen menengah ke atas. Penasaran apa saja yang membuatnya istimewa? Berikut adalah 7 kelebihan Infinix NOTE Edge yang wajib pembaca Laptophia ketahui:
Baca juga:Review Kamera Kamera Infinix Hot 50 Berkekuatan 50MP, Masih Manarik di 2026?
1. Desain Ultra Tipis 7.2mm dengan Tekstur Permata
Siapa bilang baterai besar harus tebal? Infinix NOTE Edge membuktikan bahwa bateraiu besar 6500mAh dan desain curved tetap dapat hadir dengan bodi super ramping. Ketebalan Note Edge ini hanya 7.2mm dan bobot 185 gram.
Bagian belakang Infinix NOTE Edge menggunakan desain Pearl Light Ripple Shadow yang memberikan efek visual mewah layaknya batu permata. Varian Silk Green-nya bahkan menggunakan tekstur sutra Polyurethane yang lembut dan berkilau seperti riak air.
2. Layar 3D Curved 1.5K yang Menawan
Infinix membekali Note Edge dengan layar 3D curve punch hole berukuran 6,78 inci yang disematkan teknologi panel Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) dengan resolusi full HD+ 1208 x 2644 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 393 piksel per inci dengan kecerahan hingga 1600 nits (HBM) yang cemerlang dengan refresh rate 120Hz yang smooth.
Teknologi AMOLED di smartphone ini menawarkan kedalaman 1.07 milyar warna dengan 100% DCI-P3 color gamut yang ciamik, kontras tinggi, warna hitam yang pekat, dan efisien konsumsi dayanya. Bezel layarnya juga cukup tipis, serta diproteksi antigores dari Corning Gorilla Glass 7i.
Bezel Infinix NOTE Edge sangat tipis, hanya 1.87mm, memberikan pengalaman visual yang sangat imersif. Dengan tingkat kecerahan puncak mencapai 4500 nits, layar ini tetap terlihat tajam dan kaya warna meski di bawah terik matahari langsung.
3. Pertama di Dunia dengan Chipset Dimensity 7100 5G
Infinix NOTE Edge mencatatkan sejarah sebagai smartphone pertama yang ditenagai MediaTek Dimensity 7100 5G yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 berkecepatan 2,4GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 8GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G610 MC2.
Performa MediaTek Dimensity 7100 5G ini tak bisa dipandang sebelah mata. Berdasarkan informasi yang Laptophia himpun, chipset ini mampu mencertak skor AnTuTu menembus 810.000 poin! Dimensity 7100 5G ini menawarkan keseimbangan sempurna antara performa kencang untuk gaming (hingga 90fps) dan efisiensi daya yang luar biasa.
4. Baterai 6500mAh dengan Teknologi Self-Repairing
Ini adalah keunggulan yang paling mematikan dari smartphone Infinix NOTE Edge menurut Laptophia. Meski tipis, di dalamnya tertanam baterai raksasa 6500mAh yang sanggup menemani navigasi Google Maps selama 26 jam nonstop. Lebih canggih lagi, terdapat teknologi Self Repairing Battery yang bisa memperbaiki celah mikro pada sel baterai secara otomatis, menjamin kesehatan baterai tetap di atas 80% bahkan setelah 6 tahun penggunaan!
5. Audio JBL Professional & Fitur Eye Care
Sisi hiburan tidak dianaktirikan. Infinix NOTE Edge dilengkapi Dual Stereo Speaker hasil tuning JBL yang menghasilkan bass bertenaga dan suara jernih. Untuk perlindungan mata, layar 3D curved-nya sudah dibekali fitur eye care generasi terbaru agar mata tidak cepat lelah saat menonton maraton film.
6. Sinyal "Sakti" dengan Teknologi UPS 3.0
Sering kehilangan sinyal di lift atau basement? Teknologi Ultra Powerful Signal (UPS) 3.0 AI Super Signal pada ponsel ini mampu mendeteksi kebutuhan bandwidth secara cerdas. Hasilnya, penetrasi sinyal 5G tetap stabil meski Anda berada di area parkir bawah tanah, kereta cepat, maupun gang sempit.
7. Jaminan Update Jangka Panjang (Hingga Android 19)
Infinix NOTE Edge hadir dengan XOS 16 berbasis Android 16. Infinix memberikan komitmen luar biasa berupa 3 kali pembaruan versi Android (hingga Android 19) dan jaminan security patch selama 5 tahun. Ini menjadikannya investasi jangka panjang yang sangat aman bagi pengguna.
Infinix Note Edge: Standar Baru Smartphone Tipis Berdaya Besar?
Laptophia menilai bahwa Infinix NOTE Edge adalah "game changer" sejati di awal tahun 2026. Selama ini, konsumen sering dihadapkan pada pilihan sulit: ingin HP tipis tapi baterai kecil, atau HP baterai besar tapi bodi tebal. Infinix mematahkan mitos tersebut melalui rekayasa pengemasan baterai 6500mAh dalam bodi 7.2mm yang sangat elegan.
Tim Laptophia juga sangat mengapresiasi keberanian Infinix menggunakan chipset Dimensity 7100 pertama di dunia dan teknologi Self-Repairing Battery. Ini menunjukkan bahwa Infinix tidak lagi hanya sekadar "perusak harga", tapi sudah menjadi pionir teknologi yang memikirkan durabilitas perangkat hingga 6 tahun ke depan. Untuk pembaca Laptophia yang mencari smartphone stylish, kencang, dan tidak ingin repot membawa powerbank, Infinix NOTE Edge adalah jawaban paling tepat saat ini.
Anda mungkin suka:Review iQOO Z10 5G: Performa Kencang dan Baterai Paling Tahan Lama!




Posting Komentar