eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Realme Buds T200 Lite Hadir di Indonesia, Headset TWS Murah untuk Penggunaan Sehari-hari

Realme Buds T200 Lite Hadir di Indonesia, Headset TWS Murah untuk Penggunaan Sehari-hari - Bersamaan dengan peluncuran Realme 14 5G dan Realme 14T 5G, Realme Indonesia juga turut serta memperkenalkan TWS Realme Buds Air 7 dan Realme Buds T200 Lite. Seri Realme Buds T200 Lite bisa dikatakan penerus Realme Buds T100 ini merupakan TWS terbaru yang dirancang untuk memberikan pengalaman audio bagi para pecinta musik dengan harga terjangkau.

TWS Realme Buds T200 Lite dirancang untuk anak muda yang menginginkan kualitas audio mumpuni dengan harga terjangkau. Ditenagai 12,4mm Dynamic Bass Driver, TWS ini menghadirkan suara jernih dan bass mendalam. Dengan daya tahan hingga 48 jam, Quad-mic AI, serta sertifikasi IPX4 tahan percikan air, realme Buds T200 Lite cocok untuk aktivitas harian maupun olahraga ringan. Konektivitas Bluetooth 5.4 ikut menjamin sambungan stabil dan cepat setiap saat.

Realme Buds T200 Lite Hadir di Indonesia, Headset TWS Murah untuk Penggunaan Sehari-hari


Realme Buds T200 Lite dirancang dengan mengutamakan kualitas suara. Dilengkapi dengan 12.4mm Dynamic Bass Driver, earphone ini mampu menghasilkan bass mendalam dan responsif yang menghidupkan setiap alunan musik. 

baca juga:Review Realme Buds T300, TWS ANC Murah dengan Kualitas Suara Mantap

Teknologi Dual-Mic AI memberikan kejernihan panggilan telepon meski berada di lingkungan yang bising, sehingga Anda bisa tetap terhubung tanpa hambatan. Ditambah dengan Bluetooth 5.4, koneksi yang stabil dan cepat akan semakin menunjang pengalaman mendengarkan Anda.

Tak hanya itu, Realme Buds T200 Lite juga memiliki sertifikasi IPX4 yang melindungi earphone dari cipratan air. Fitur ini membuatnya cocok digunakan dalam berbagai kondisi, baik untuk berolahraga maupun untuk keseharian. 

Dengan masa pakai baterai hingga 48 jam, Anda dapat menikmati musik seharian penuh tanpa khawatir harus sering mengisi daya. Semua fitur tersebut dikemas dalam desain yang ergonomis, memastikan kenyamanan dan gaya yang modern.

Realme Buds T200 Lite adalah pilihan tepat bagi yang mengidamkan kombinasi antara teknologi audio terkini dan desain yang stylish dengan harga yang bersaing. 

TWS ini tidak hanya menawarkan kualitas suara yang superior, tetapi juga dilengkapi dengan fitur-fitur yang mendukung kenyamanan dan daya tahan dalam penggunaan sehari-hari. Dengan penawaran harga khusus melalui flash sale online dan ketersediaan di outlet offline, produk ini memberikan fleksibilitas berbelanja sesuai dengan kebutuhan Anda.

Harga Realme Buds T200 Lite

Realme Buds T200 Lite akan hadir dengan harga khusus melalui flash sale yang berlangsung mulai 10 hingga 17 Mei 2025, yakni Rp 149.000. Harga normal TWS ini adalah Rp 199.000. Penawaran eksklusif ini akan tersedia di berbagai platform e-commerce ternama seperti Shopee, TikTok Shop, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan Akulaku. Produk ini mulai dapat diakses secara online pada 10 Mei pukul 00.00 WIB, memberikan kesempatan untuk mendapatkan produk dengan harga spesial.

Anda dapat cek harga dan promo terbaru Realme Buds T200 Lite di Shopee (Klik) atau di BliBli (Klik)

Spesifikasi Realme Buds T200 Lite

  • Merk Realme
  • Model: T200 Lite
  • Jenis headset: In-Ear TWS
  • Chipset 2500IUC True Wireless
  • Tipe driver 12,4mm dynamic bass driver
  • Speaker Impedansi: 16 Ohm
  • Sensitivitas 102±3dB
  • AI Environmental Noise Cancellation (ENC)
  • Rentang frekuensi: 20 Hz – 20 kHz
  • Versi Bluetooth 5.4
  • Bluetooth protocol HFP/HSP/AVRCP/A2DP
  • Dukungan codec SBC dan AAC
  • Sensitivitas microphone -42dB
  • Input maksimal 5V/500mA
  • Waterproofing: IPX4
  • Baterai Earbuds: 40 mAh; Charging case: 400 mAh
  • Berat Earbud: 4.2g; With charging case: 50 g
  • Dimensi Earbud: 28 x 17 x 25 mm; Charging case: 65 x 49 x 28 mm
  • Warna Volt Black dan Storm Grey
Anda mungkin suka:Review Realme Buds Air 5: Suara Makin Jernih bertenaga, ANC Terbaik di Kelasnya!
Posting Komentar

Posting Komentar