eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Asus ROG Harpe Ace Mini, Mouse Gaming Super Ringan

Asus ROG Harpe Ace Mini, Mouse Gaming Super Ringan - Asus Republic of Gamers atau ROG telah meluncurkan muse gaming ROG Harpe Ace Mini di Indonesia. Keunggulan muse gaming ini adalah bobotnya yang sangat ringan yang dirancang untuyk gamer yang memainkan game kompetitif seperti eSports. Mouse andalan Asus ROG ini menjanjikan kelincahan dan presisi tingkat tinggi dalam genggaman.

Mouse gaming Asus ROG Harpe Ace Mini ini sangat ringan karena beratnya hanya 49 gram saja. Mouse gaming ini mengusung desain semi-simetris yang cocok untuk game FPS (First Person Shooter) dengan kenyamanan tingkat tinggi. Mouse ini dilengkapi sensor optik canggih ROG AimPoint Pro dengan resolusi hingga 42.000 dpi serta Optical Micro Switches yang responsif. Selain itu, Asus membekalinya dengan teknologi wireless SpeedNova yang menghadirkan performa nirkabel tinggi dan mendukung polling rate hingga 8.000 Hz.

Asus ROG Harpe Ace Mini, Mouse Gaming Super Ringan


Desain

Mouse gaming Asus ROG Harpe Ace Mini hadir dengan desain semi-simetris yang disesuaikan untuk berbagai tipe pegangan, mulai dari claw hingga fingertip. Dimensinya yang kompak (117 x 63 x 37 mm) memastikan kenyamanan maksimal, bahkan saat digunakan dalam sesi gaming yang panjang. Bobotnya hanya 49 gram membuatnya lincah saat bermain game kompetitif. 

Desain ergonomis ROG Harpe Ace Mini ini kabarnya telah diuji langsung oleh para pemain pro FPS menandakan bahwa setiap sudut dan lekukannya telah dioptimalkan untuk memberikan kontrol dan stabilitas saat pergerakan cepat.

Baca juga:Review Asus SmartO Mouse MD200: Nyaman dan Elegan, Siap Dongkrak Produktivitas

Performa

Mouse gaming Asus ROG Harpe Ace Mini ini ditenagai oleh sensor optik ROG AimPoint Pro dengan resolusi hingga 42.000 dpi dan teknologi track-on-glass, mouse ini menjamin pelacakan yang super presisi di berbagai permukaan. 

Tak hanya itu, Asus juga membekali mouse gaming paling ringan ini dengan ROG Optical Micro Switches yang memberikan actuasi instan dan responsif. Asus mengklaim muse Harpe Ace Mini siap menghadirkan pengalaman klik yang tajam dengan umur pakai mencapai 100 juta klik. Kombinasi dari sensor canggih dan switch berkualitas tinggi memastikan performa optimal dalam setiap kompetisi.

Asus ROG Harpe Ace Mini, Mouse Gaming Super Ringan


Fitur unggulan dari Harpe Ace Mini adalah konektivitas tri-mode yang fleksibel: 

  • Wired Mode: Menggunakan kabel USB Type-C ke Type-A dengan panjang 2 meter yang terbuat dari ROG Paracord, memberikan koneksi yang stabil.
  • RF 2.4 GHz: Menjamin latensi rendah dengan kinerja wireless yang sangat responsif.
  • Bluetooth 5.1: Memudahkan koneksi ke perangkat-perangkat lain dengan dukungan teknologi nirkabel canggih.

Dengan dukungan teknologi ROG SpeedNova dan kemampuan polling rate hingga 8.000 Hz (kompatibel dengan ROG Polling Rate Booster), latensi dapat diminimalkan, sehingga memberikan respons yang cepat dan akurat pada setiap gerakan. Fitur ROG Omni Receiver pun memudahkan koneksi ke berbagai perangkat, memberikan fleksibilitas luar biasa bagi para gamer multi-platform.

Kesimpulan

Secara umum, Laptophia menilai Asus ROG Harpe Ace Mini adalah mouse gaming powerful yang dirancang untuk memberikan performa maksimal, terutama di ranah eSports. Desain ultralight, kecepatan wireless yang minimal lag, dan fitur-fitur kunci yang dipenuhi teknologi canggih menjadikannya pilihan tepat bagi para gamer yang menginginkan kombinasi antara mobilitas, presisi, dan kenyamanan. 

Harga Asus ROG Harpe Ace Mini

Harga mouse gaming Asus ROG Harpe Ace Mini terbaru berdasarkan informasi yang Laptophia himpun adalah Rp 1.999.000. Melihat spesifikasi dan kemampuan yang ditawarkan, ROG Harpe Ace Mini ini merupakan salah satu mouse gaming yang layak dipertimbangkan.

Anda dapat cek harga dan promo Asus ROG Harpe Ace Mini di Shopee (Klik) atau di BliBli (Klik)

Spesifikasi Asus ROG Harpe Ace Mini

  • Model: ROG Harpe Ace Mini
  • Sensor: ROG AimPoint Pro Optical Sensor dengan resolusi hingga 42.000 dpi dan teknologi track-on-glass
  • Switch: ROG 100M Optical Micro Switch (100 juta klik)
  • Konektivitas:- Wired: USB 2.0 (Type-C ke Type-A)
  • Nirkabel: RF 2.4 GHz & Bluetooth 5.1
  • Wireless Polling Rate: Hingga 8.000 Hz (dengan ROG Polling Rate Booster)
  • Kabel: 2-meter ROG Paracord
  • Mouse Feet: 100% PTFE
  • Fitur Tambahan: Onboard control, ROG Omni Receiver dan kompatibilitas dengan AURA Sync untuk pencahayaan yang bisa disesuaikan
  • Dimensi: 117 x 63 x 37 mm
  • Berat: 49 gram
  • Warna Balck atau White

Anda mungkin suka:Jangan Salah Beli! Perbedaan Poco M7 Pro 5G vs Xiaomi Redmi Note 14 5G Cuma Bagian Ini...
0

Posting Komentar