eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Harga dan Spesifikasi Asus ROG Phone II Terbaru di Indonesia

Harga dan Spesifikasi Asus ROG Phone II Terbaru di Indonesia – Asus Indonesia telah resmi memperkenalkan smartphone gaming terbaik melalui seri ROG Phone II di tanah air pada sebuah acara peluncuran yang digelar 5 Desember 2019 di Jakarta. Asus ROG Phone II ini adalah penerus dari Asus ROG Phone generasi pertama yang menawarkan upgrade yang cukup signifikan. Tak hanya itu, Asus ROG Phone II diklaim sebagai salah satu smartphone gaming terbaik saat ini dan menawarkan performa tinggi di kelasnya.

Asus ROG Phone II ini tampil dengan desain yang futuristik dengan detail yang sangat menarik, serta dibalut dengan casing berbahan aluminium yang kokoh. Selaijn itu, Asus ROG Phone II ini juga hadir bersama aksesoris pendukung yang siap memanjakan gamer. Soal performa, Asus ROG Phone II merupakan salah satu yang paling kencang di kelasnya dengan dukungan SoC Qualcomm Snapdragon 855 Plus SDM855 dan diperkuat dengan layar AMOLED yang menawarkan refresh rate hingga 120Hz dengan response time hanya 1ms saja!
“Asus ROG Phone II merupakan smartphone gaming pertama yang menggunakan layar AMOLED 120Hz 1ms. Fitur tersebut memang tidak pernah diusung oleh produsen smartphone lainnya karena konsentrasi utama mereka bukanlah gaming. Untuk gamer, layar dengan refresh rate tinggi dan memiliki respon cepat sangat penting keberadaannya,” kata Jimmy Lin, Regional Director ASUS Southeast Asia.
Ponsel gaming terbaik Asus ROG Phone II mengusung konsep desain NanoEdge bezelless yang kekinian dengan aspek rasio 19,5:9 dengan dukungan layar sentuh berukuran 6,59 inci yang disematkan teknologi panel AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) dengan resolusi full HD+ 2340 x 1080 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 391 piksel per inci yang cemerlang dengan brightness hingga 600 nits.
Baca juga:Review Asus ROG Zephyrus S GX502GW, Laptop Gaming Super dengan Fitur Lengkap
Layar AMOLED yang diusung oleh Asus ROG Phone II ini menawarkan refresh rate hingga 120Hz yang mampu mengurangi efek screen shuttering dan screen tearing saat bermain game, sehingga meningkatkan kenyamanan dan pengalaman visual gamer. Selain itu, response time layar Asus ROG Phone II hanya 1ms membuatnya sangat responsif untuk kontrol dalam bermain game.

Salah satu kelebihan layar flagship killer ROG Phone II ini adalah layarnya sudah mendukung HDR (High Dynamic Range), akurasi warna tinggi dengan Delta E < 1, dan 111,8% DCI-P3 color spectrum yang mampu memanjakan mata, serta mendukung fitur Always on Display. Layar Asus ROG Phone II ini dilindungi antigores dari Corning Gorilla Glass 6 yang tangguh melindungi layar dari goresan.

Sisi perangkat lunak, smartphone gaming Asus ROG Phone II ini menggunakan OS Android 9.0 Pie dengan antarmuka ROG UI yang telah dioptimasi untuk memaksimalkan performa dalam memainkan game. Smartphone ini dipastikan akan mendapat upgrade ke Android 10 melalui FOTA atau manual melalui situs resmi Asus.

Asus ROG Phone II ini dibekali dengan baterai berkapasitas 6000mAh untuk mencukupi kebutuhan dayanya dan telah mendukung fitur Qualcomm Quick Charge 4.0 dan HyperCharge dengan daya hingga 30W yang dapat mengisi baterai dengan cepat. Tak hanya itu, smartphone flagship murah ini juga didukung fitur reverse charging 10W untuk mengisi daya gadget lain dalam kondisi darurat.

Performa smartphone Asus ROG Phone II ini bisa paling kencang di kelas flagship masa kini menurut Laptophia, karena mengandalkan SoC (System on Chip) Qualcomm Snapdragon 855 Plus SDM855 yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari single-core Kryo 485 Gold 2,96GHz, triple-core Kryo 485 Gold 2,42GHz, dan quad-core Kryo 485 Silver 1,78GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 6GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Adreno 640 dengan kecepatan 700MHz yang powerful.

Sisi fotografi, Asus ROG Phone II cukup menonjol dengan dua buah kamera belakang. Kamera utama berkekuatan 48 megapiksel dengan sensor Sony IMX586 berukuran 1/2 inci 0.9um piksel ditandemkan dengan enam elemen lensa 26mm aperture f/1.79 yang dilengkapi dengan fitur laser autofocus, phase-detection autofokus, dan dual LED flash.

Sedangkan kamera kedua smartphone flagship gaming Asus ROG Phone II ini berkekuatan 13 megapiksel dengan sensor BSI 1/3 inci 1.12um piksel dengan lensa 11mm aperture f/2.2 yang berfungsi sebagai kamera ultra wide-angle dengan field of view (FoV) 125 derajat yang didukung fitur real-time distortion correction.

Meski didesain untuk gaming, Asus ROG Phone II ini juga dibekali dengan kamera depan yang mumpuni di kelasnya dengan resolusi 24 megapiksel yang ditandemkan dengan lensa aperture f/2.0 fixed focus guna memuaskan hasrat selfie pengguna.

Asus ROG Phone II menggunakan sistem pendingin khusus yaitu GameCool II yang memanfaatkan 3D vapor chamber yang memungkinkan panas dapat dihantarkan dan dibuang dengan sangat baik. Asus juga menghadirkan AeroActive Cooler II yang dapat membantu sistem pendingin di ROG Phone II menjadi lebih baik lagi. Hadir dengan desain baru dan kipas yang lebih senyap dari pendahulunya. AeroActive Cooler II juga dapat dikombinasikan dengan berbagai aksesoris ROG Phone II, seperti Aero Case dan ROG Kunai controller.

Ponsel gaming Asus ROG Phone II juga diperkuat fitur AirTrigger II yang kini tampil dengan sensor khusus sehingga memiliki latency lebih rendah dari pendahulunya, yaitu hanya 20ms. AirTrigger II menawarkan kontrol lebih dalam game dan menghadirkan pengalaman layaknya menggunakan tombol trigger di controller konsol. AirTrigger II juga didukung oleh teknologi Dual Surrounding Vibration yang menawarkan pengalaman penggunaan terbaik.
Baca juga:Review Asus ROG Zephyrus S GX531GW, Laptop Gaming GeForce RTX Tertipis!
Smartphone flagship gaming Asus ROG Phone II ini dibekali dengan memori internal 128GB atau 512GB UFS 3.0 tanpa kehadiran slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Asus juga menyematkan sensor sidik jari yang berada di bawah layar atau under display fingerprint sensor, serta diperkuat fitur NFC.

Kelebihan Asus ROG Phone II

  • Layar AMOLED 120hz/1ms berkualitas tinggi
  • Kinerja salah satu yang tertinggi di kelasnya
  • Fitur pendukung gaming lengkap
  • Baterai berkapasitas besar
  • Harga kompetitif

Kekurangan Asus ROG Phone II

  • Dimensi agak besar dan berat

Harga Asus ROG Phone II

Asus ROG Phone II merupakan salah satu smartphone gaming terbaik dan terkencang saat ini yang didukung fitur pendukung gaming yang lengkap pula. Harga smartphone gaming Asus ROG Phone II terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun adalah mulai Rp 8.499.000. Adapun varian lain dari Asus ROG Phone II yang menawarkan kapasitas RAM dan memori internal lebih besar, serta paket aksesoris yang lengkap yang dijual dengan harga yang lebih mahal. Jelas, apa yang ditawarkan oleh Asus ROG Phone II sepadan dengan harganya.

Dukungan layar AMOLED berkualitas tinggi dengan response time yang hanya 1ms, refresh rate layar 120hz yang menjamin pengalaman visual dan frame rate yang mulus, fitur pendukung gaming yang lengkap, solusi pendinginan yang mumpuni, kinerja tertinggi di kelasnya dengan dukungan SoC Qualcomm Snapdragon 855 Plus SDM855, dan baterai berkapasitas besar menjadi daya tarik utama Asus ROG Phone II menurut Laptophia. Secara umum, Asus ROG Phone II merupakan salah satu smartphone gaming terbaik saat ini dengan harga yang terbilang sangat kompetitif.
Anda dapat membeli atau cek promo Asus ROG Phone II di Sini (Klik)

Spesifikasi Asus ROG Phone II

  • Sistem Operasi Android 9.0 Pie dengan antarmuka ROG UI
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 855 Plus SDM855 dengan prosesor octa-core 64-bit yang terdiri dari single-core Kryo 485 Gold 2,96GHz, triple-core Kryo 485 Gold 2,42GHz, dan quad-core Kryo 485 Silver 1,78GHz
  • Grafis Adreno 640 700MHz
  • Dua kamera belakang resolusi 48 megapiksel, sensor Sony IMX586 1/2 inci 0.8um piksel, lensa 26mm aperture f/1.79, laser autofocus, phase-detection autofokus dengan dilengkapi dual LED flash + 13 megapiksel sensor BSI 1/3 inci 1.12um piksel, lensa 11mm aperture f/2.4 ultra wide-angle, Real-time distortion correction
  • Kamera depan 24 megapiksel, lensa aperture f/2.0 fixed focus
  • Layar sentuh 6,59 inci 2.5D, aspek rasio 19.5:9 dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2340 pixels, kerapatan 391 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel AMOLED, 1ms response time, 10-bit HDR, 111,8% DCI-P3, Delta E < 1, 600 nits, 120hz refresh rate, Corning Gorilla Glass 6
  • Memori RAM 8GB atau 12GB LPDDR4X, ROM UFS 3.0 128GB atau 512GB, tidak dilengkapi slot micoSD
  • Wi-Fi 802.11a/b/g/n/ac, Bluetooth, port USB Type-C, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, fingerprint sensor under display, face unlock, NFC, ultrasonic sensors for AirTrigger II
  • Dual front-facing stereo speakers dengan dual NXP TFA9874 smart amplifier, DTS Headphone X™ 7.1
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 170.99 x 77.6 x 9.48 mm dengan berat 240 gram
  • Baterai 6000mAh non-removable, Qualcomm Quick Charge 4.0, HyperCharge 30W, support Reverse Charging 10W
  • Warna Matte Black dan Glossy Black
Anda mungkin suka:Asus ROG Zephyrus S GX502GW Glacier Blue Review: Gaming Mumpuni, Gahar untuk Content Creator