eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Laptop Gaming Acer Nitro AN515-42 Bertenaga AMD Ryzen dan Radeon RX 560X Masuk Indonesia

Laptop Gaming Acer Nitro AN515-42 Bertenaga AMD Ryzen dan Radeon RX 560X Masuk Indonesia – Setelah beberapa waktu lalu diperkenalkan secara global, kini Acer Indonesia secara resmi telah memboyong laptop gaming baru seri Nitro AN515-42 ke pasar tanah air. Notebook yang didesain khusus untuk bermain game dengan harga yang terjangkau ini berdasarkan pantauan Laptophia telah tersedia di beberapa toko online terkemuka tanah air.

Laptop gaming Acer Nitro AN515-42 ini tampil dengan desain futuristik minimalis yang sudah menjadi ciri khas lini Nitro dengan balutan casing berwarna hitam dengan build quality yang solid. Acer Nitro AN515-42 ini menawarka kinerja gaming yang terbilang mumpuni berkat duet prosesor AMD Ryzen 7 2700U dengan grafis dari Radeon RX 560X! Tak hanya itu, kabarnya Acer Nitro AN515-42 sudah dilengkapi game pre-install, yakni Fifa18, Pes 2018, Gta V, Watch Dog 2, dan Titanfall 2.

Acer membekali Nitro 5 AN515-42 ini dengan dukungan layar berukuran besar di kelasnya, yakni 15,6 inci jenis IPS LCD dengan full HD LED (Light Emiting Diode) backlight resolusi 1920 x 1080 piksel yang didukung teknologi Acer ComfyView yang mampu memancarkan warna yang cemerlang dengan kualitas gambar yang relatif padat dan tajam.
Baca juga:Ini Laptop Bertenaga AMD Ryzen 7 2700U Termurah, Acer Aspire 3 A315-41-R5Z6!
Fitur ComfyView sangat mendukung kenyamanan pengguna saat bekerja di depan laptop dalam waktu lama, serta diperkuat fitur Bluelight filter agar mata tak cepat lelah saat bermain game pada malam hari. Dimensi secara kesuluruhan laptop gaming murah Acer Nitro 5 AN515-42 ini tidak terlalu besar, sehingga masih mendukung mobilitas pengguna.

Laptop gaming Acer Nitro 5 AN515-42 ini sudah dilengkapi dengan sistem operasi Mirosoft Windows 10 Home x64 asli pre-installed, sehingga gamer tak perlu repot membeli atau melakukan instalasi sistem operasi lagi.

Sektor performa, laptop kelas kelas menengah Nitro 5 AN515-42 ini bisa dikatakan cukup bersaing dengan laptop gaming murah lainnya menurut Laptophia Blog dengan mengandalkan prosesor AMD Ryzen 7 2700U generasi APU (Accelerated Processing Unit) Raven Ridge quad-core Zen yang berlari dengan kecepatan 2,2GHz dengan Turbo maksimal 3,8GHz. Laptop gaming andalan Acer ditandemkan dengan memori RAM berkapasitas 8GB jenis DDR4 2400MHz yang dapat di-upgrade sesuai kebutuhan atau maksimal 32GB.

Sisi grafis, Acer membekali Nitro 5 AN515-42 dengan GPU (Graphics Processing Unit) terintegrasi dari AMD Radeon RX Vega 10 iGPU. Grafis tersebut mengusung 640 shader core dengan arsitektur Polaris yang berlari dengan kecepatan 1300MHz dengan antarmuka memori 64-bit.

Informasi yang Laptophia Blog terima, Acer Nitro 5 AN515-42 juga didukung grafis dedicated dari AMD Radeon RX 560X yang mengandalkan arsitektur Polaris dengan 1024 stream prosesor berkecepatan 1172MHz dan turbo mencapai 1275MHz yang dipadukan dengan 64 TMUs, dan 16 ROPs. Kartu grafis AMD Radeon RX 560 ini dikawinkan dengan memori VRAM 4GB GDDR5 dengan antarmuka memori 128-bit.

Acer membekali laptop Nitro 5 AN515-42 dengan media penyimpanan berupa hard disk berkapasitas 1TB dengan kecepatan rotor 5400rpm dan ditandemkan dengan SSD (Solid State Drive) M.2 berkapasitas 128GB untuk mendongkrak performanya. Konektivitas Acer Nitro 5 AN515-42 juga cukup lengkap dengan dukungan WiFi, Bluetooth, port USB 3.0, port USB 2.0, port USB 3.1 Type-C, port HDMI, port LAN, dan card reader.
Baca juga:Swift 3 Acer Day Edition SF314-54G: Laptop Murah, Tipis dan Bertenaga!
Sayangnya, laptop gaming Acer Nitro 5 AN515-42 ini hanya dibekali dengan baterai berkapasitas 4 cell 3220mAh lithium polymer yang terbilang standar dikelasnya jika melihat spesifikasi yang diusungnya menurut Laptophia. Laptop gaming murah ini dibekali speaker stereo yang didukung teknologi Acer True Harmony untuk memanjakan telinga pengguna.

Kelebihan Acer Nitro AN515-42

  • Harga masuk akal
  • Dilengkapi OS Windows 10 asli pre-installed

Kekurangan Acer Nitro AN515-42

  • -

Harga Acer Nitro AN515-42

Acer Nitro AN515-42 adalah sebuah laptop gaming kekinian dengan spesifikasi yang bisa dikatakan gahar di kelasnya. Harga notebook gaming Acer Nitro AN515-42 yan ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen ini adalah Rp 14.399.000. Melihat harga dan spesifikasi yang ditawarkan, Laptophia menilai Acer Nitro AN515-42 merupakan salah satu notebook gaming yang cukup menarik dan laik dipilih di kelasnya.

Dukungan kinerja gaming tinggi dari duet prosesor AMD Ryzen 7 2700U dan grafis dari Radeon RX 560X, fitur pendukung gaming yang lengkap, kemampuan upgrade yang baik, dan telah dilengkapi dengan OS Windows 10 asli pre-installed menjadi daya tarik utama Acer Nitro AN515-42 menurut Laptophia. Secara umum, notebook gaming Acer Nitro AN515-42 ini laik dipertimbangkan bagi gamer yang membutuhkan laptop gaming entry-level yang berkinerja powerful di kelasnya.
Anda dapat membeli atau cek harga Acer Nitro AN515-42 di Sini (Klik)

Spesifikasi Acer Nitro AN515-42

  • Layar IPS LCD dengan LED backlight 15,6 inci resolusi full HD 1920 x 1080 piksel, Acer ComfyView
  • Prosesor AMD Ryzen 7 2700U quad-core dengan kecepatan 2,2GHz Turbo maksimal 3,8GHz  
  • Grafis AMD Radeon RX Vega 10 iGPU atau Radeon RX Vega 8 iGPU dan Radeon RX 560X 4GB GDDR5 (dedicated)
  • Chipset AMD
  • Memori RAM 8GB DDR4 2400MHz, Upgradeable up to 32GB DDR4
  • Storage hard disk 1TB + SSD 128GB
  • Konektifitas WiFi, Bluetooth, Port USB 3.0, Port USB 2.0, port USB 3.1 Type-C, Port HDMI, card reader
  • Dual speakers with Acer True Harmony 
  • Kamera HD Webcam
  • Baterai 4-cell, 3220mAh lithium polymer 
  • Sistem Operasi Microsoft Windows 10 Home x64 original
  • Dimensi 39.0 x 26.6 x 2.6 cm berat 2,23kg
  • Warna Black
  • Free Install game Fifa18, Pes 2018, Gta V, Watch Dog 2, Titanfall 2
Anda mungkin suka:Acer Aspire 3 A315-41G-5WKG, Laptop Grafis Ryzen dengan OS Windows 10 Asli