eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Asus E203NAH, Notebook Mini Bertenaga Intel Celeron N3350 Apollo Lake

Harga Spesifikasi Asus E203NAH, Notebook Mini Bertenaga Intel Celeron N3350 Apollo Lake – September 2017 lalu Asus secara resmi telah memperkenalkan notebook mini seri E203NAH di Indonesia. Berdasarkan pantauan Laptophia Blog, notebook Asus E203NAH ini sudah tersedia dan dijual melalui toko online dan retail offline terkemuka tanah air. Salah satu keunggulan laptop Asus E203NAH ini jika dibandingkan dengan pendahulunya adalah dibekali prosesor generasi baru, yakni Intel Celeron N3350 generasi Apollo Lake.

Tak hanya itu, penampilan fisik Asus E203NAH ini juga cukup menarik dengan balutan casing plastik yang solid dengan permukaan bermotif heksagonal yang unik dan tersedia dalam beberapa varian warna, yakni Star Grey, Petal Pink and Pearl White. Sisi audio, laptop Asus E203NAH ini dibekali ddengan dua buah speaker stereo yang didukung teknologi Asus SonicMaster.


Sama seperti laptop mini lainnya, Asus membekali notebook E203NAH dengan layar berukuran 11.6 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED (Light Emiting Diode) backlight dengan resolusi 1366 x 768 piksel. Ukuran layarnya yang kecil ini membuat dimensinya juga kompak dan hal ini sangat mendukung mobilitas pengguna. Tak hanya itu, engsel Asus E203NAH ini dapat diputar hingga 180 derajat.
Baca juga: Asus Pro P2430UA, Laptop Profesional Murah Bertenaga Core i3
Notenook mini Asus E203NAH besutan vendor asal Taiwan ini tidak dilengkapi dengan sistem operasi Windows pre-installed, tetapi dibekali dengan sistem operasi Endless OS yang berbasis Linux. Pengguna dapat mengisntal OS Windows dengan membeli lisensi dan menginstalnya sendiri.

Sisi performa, notebook mini Asus E203NAH ini relatif standar dan bersaing di kelasnya menurut Laptophia Blog dengan dukungan prosesor Intel Celeron N3350 dual-core yang berlari dengan kecepatan 1,1GHz dan TurboBoost mencapai 2,4GHz. Tak hanya itu, Asus X441NA ini juga didukung oleh memori RAM berkapasitas 2GB atau 4GB jenis DDR3L dengan kecepatan 1600MHz. Sayangnya, RAM tersebut on board atau ditanam di motherboard, sehingga pengguna tak dapat melakukan upgrade.

Kinerja laptop ini sebenarnya sudah mencukupi kebutuhan komputasi sehari-hari, seperti browsing, Office, multimedia ringan atau chatting. Laptop tipis ini diperkuat grafis dari GPU (Graphics Processing Unit) Intel HD Graphics 500 yang mengusung 12 execution unit atau EUs dengan kecepatan maksimal 650MHz. Performanya sudah mencukupi untuk kebutuhan grafis dasar dan game ringan.

Asus membekali notebook mini E203NAH ini dengan kapasitas penyimpanan berupa hard disk berkapasitas 500GB 5400rpm untuk menampung data pengguna. Konektivitas E203NAH ini cukup lengkap dengan dukungan WiFi, Bluetooth, 2 x Port USB 3.0, 1x port USB Type-C, Port HDMI, dan Card Reader.
Baca juga:Laptop Grafis Asus X555QG-BX601D Kini Ditenagai AMD APU A10-9620
Kelebihan lain dari E203NAH menurut Laptophia adalah daya tahan baterainya yang mencapai 10 jam untuk penggunaan standar dengan kapasitas 3 cell 42Whrs untuk penggunaan komputasi sehari-hari.
Harga Spesifikasi Asus E203NAH

Kelebihan Asus E203NAH

  • Dimensi sangat kompak dan ringan
  • Kinerja memadai untuk komputasi dasar
  • Harga terjangkau

Kekurangan Asus E203NAH

  • Tidak dilengkapi OS Windows pre-installed
  • RAM onboard, tidak dapat di-upgrade

Harga Asus E203NAH

Harga Asus E203NAH terbaru di Indonesia berdasarkan informasi resmi yang Laptophia Blog himpun adalah Rp 3.299.000 atau tepatnya Rp 3,3 juta. Harga yang ditawarkan oleh laptop ini terbilang cukup kompetitif di kelasnya dan menawarkan fitur yang terbilang lengkap. Dukungan kinerja memadai dari prosesor Intel Celern N3350 generasi Apollo Lake, dimensi yang kompak dan ringan, fitur yang lengkap, dan harga yang terjangkau menjadi daya tarik utama notebook mini Asus E203NAH ini menurut Laptophia Blog.

Secara umum, Asus E203NAH ini cukup memadai untuk menangani komputasi dasar sehari-hari seperti pengolahan dokumen office, browsing, dan sebagainya. Asus E203NAH ini juga cocok untuk pelajar dan mahasiswa, sehingga cukup laik dipertimbangkan di kelasnya.
Anda dapat membeli atau cek harga promo Asus E203NAH di Sini (Klik)

Spesifikasi Asus E203NAH

  • Layar TFT LCD LED backlight 11,6 inci resolusi 1366 x 768 piksel
  • Prosesor Intel Celeron N3350 dual-core 1,1GHz TurboBoost 2,4GHz
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel HD Graphics 500
  • Memori RAM 2GB atau 4GB DDR3L 1600MHz (On Board) 
  • Storage hard disk 500GB 5400rpm
  • Konektifitas WiFi, Bluetooth, 2 x Port USB 3.0, 1x port USB Type-C, Port HDMI, Card Reader,
  • Speaker stereo dengan Asus SonicMaster
  • Kamera webcam VGA
  • Baterai 3 cell 42 Whrs dengan daya tahan hingga 10 jam
  • Sistem operasi Endless OS
  • Dimensi 11.3 x 7.6 x 0.8 inch berat 1 kg 
  • Warna Star Grey, Petal Pink and Pearl White
Anda mungkin suka:Harga dan Spesifikasi Asus S15 S510UQ Terbaru di Indonesia