eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Acer One Z1402, Laptop Celeron 2957U dilengkapi Windows 10

Harga Spesifikasi Acer One Z1402 – Acer One Z1402 adalah laptop kelas entry-level yang menawarkan dua fitur unggulan, yakni dukungan sistem operasi Windows 10 Home original dan menggunakan prosesor dari keluarga Intel Haswell yang powerful, yakni Celeron 2957U. Penampilan atau desain luar laptop One Z1402 besutan Acer ini memang tak jauh berbeda jika dibandingkan dengan laptop lainnya yang menggunakan casing berbahan polikarbonat berwarna hitam. Sayangnya, tak disediakan varian warna lainnya.


Laptop One Z1402 besutan vendor asal Taiwan ini ternyata mengusung spesifikasi yang cukup standar. Apa yang ditawarkan oleh notebook ini tak jauh berbeda dengan para pesaingnya. Acer membekali seri One Z1402 dengan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD CineCrystal LED backlight dengan resolusi 1366 x 768 piksel. Ukuran seperti ini memang relatif standar untuk laptop masa kini dan sudah  cukup nyaman untuk digunakan bekerja dalam waktu lama tanpa mengorbankan portabilitas.

Kelebihan yang ditawarkan oleh notebook One Z1402 ini adalah telah dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 Home Edition asli atau berlisensi resmi. Tak hanya itu, bagi yang tak membutuhkan OS Windows 10, juga disediakan varian dengan sistem operasi DOS atau tanpa OS dengan harga yang lebih murah.

Performa atau kinerja yang ditawarkan oleh laptop One Z1402 besutan Acer ini bisa dikatakan di atas rata-rata menurut Laptophia Blog dengan mengandalkan dukungan prosesor Intel Celeron 2957U dual-core generasi Haswell yang berlari dengan kecepatan 1,4GHz. Tak hanya itu, One Z1402 ini juga didukung oleh memori RAM berkapasitas 2GB jenis DDR3 dan diperkuat grafis dari Intel HD Graphics. Performanya bisa dikatakan di atas laptop lain yang menggunakan prosesor Intel dari keluarga Bay Trail.

Secara umum, kemampuan laptop ini sudah mencukupi untuk komputasi ringan dan menengah sehari-hari. Sektor ruang penyimpanan, laptop ini juga relatif standar dengan mengandalkan hard disk berkapasitas 500GB yang dapat di-upgrade apabila diperlukan. Acer juga membekali laptop ini dengan konektivitas yang cukup lengkap di kelasnya, yakni WiFi, Bluetooth, Port USB 2.0, Port USB 3.0, VGA port, DVDRW, dan Port HDMI.
Acer One Z1402

Kelebihan Acer One Z1402

  • Kinerja di atas rata-rata
  • Menggunakan prosesor dari keluarga Intel Haswell

Kekurangan Acer One Z1402

  • Hanya tersedia satu pilihan warna

Harga Acer One Z1402

Harga laptop Acer One Z1402 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia Blog terima dari toko online terkemuka di Indonesia adalah Rp 3.599.000 atau Rp 3,6 juta untuk varian tanpa sistem operasi. Sedangkan One Z1402 varian dengan sistem operasi Windows 10 Home original, dibandrol dengan harga Rp 3.799.000 atau tepatnya Rp 3,8 juta.

Harga ini menurut Laptophia cukup masuk akal mengingat spesifikasi dan kinerja yang ditawarkan cukup kompetitif. Performa prosesor Celeron 2957U yang digunakan One Z1402 relatif lebih cepat ketimbang prosesor Pentium dan Celeron seri N. Laptop ini cukup layak dipertimbangkan di kelas entry-level.
Anda dapat membeli atau sekadar cek harga laptop Acer One Z1402 dengan harga khusus di sini (Klik)

Spesifikasi Acer One Z1402

  • Layar TFT LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi 1366 x 768 piksel
  • Prosesor Intel Celeron 2957U dual-core 1,4GHz
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel HD Graphics
  • Memori RAM 2GB DDR3
  • Storage hard disk 500GB
  • Konektifitas WiFi, Bluetooth, Port USB 2.0, Port USB 3.0, VGA port, Port HDMI, DVDRW
  • Kamera depan tersedia
  • Baterai -
  • Sistem Operasi DOS atau Windows 10 Home
  • Dimensi -
  • Warna Hitam
Anda mungkin suka:Review Alcatel Flash 2, Ponsel 4G Elegan dengan Kamera Selfie Mumpuni